Rabu, 09 November 2011

Kunang-Kunang ♥


Hatiku bergetar saat melintasi jalan pedesaan malam hari itu… Suasana yang gelap gulita akibat listrik padam ternyata mempunyai pesona tersendiri.. Berjuta kunang-kunang menampakkan diri berkelap-kelip diatas persawahan. Mereka seperti sedang menari diatas permadani, bersuka cita. Mungkin kala itu mereka sedang berpesta. Menyambut kehangatan malam yang menusuk tulang.
Bagi mereka ini adalah hari yang membahagiakan, mereka menganggap malam itu adalah malam yang penuh anugerah dari Yang Maha Kuasa. Tak banyak malam lagi yang mereka rasakan dengan suka cita itu. Kobar api unggun dan nyala lampu pijar telah memadamkan kilap lampu-lampu kecil mereka beberapa waktu terakhir ini.
Namun di dalam kebahagian mereka, terselip ketakutan. Malam itu pasti akan berakhir dan entah kapan akan datang kembali..



Coba deh, kalau pas mati listrik gitu, kamu pergi ke sawah-sawah dan lihat! Betapa indahnya kelap-kelip ribuan kunang-kunang di sana.. Damai banget rasanya. :)

Tapi kenapa cuma pas mati listrik aja ada moment kayak gitu??? -jawab dalam hati kita masing-masing saja ya-^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

leave a coment please :)