Jumat, 14 September 2012

Mengawali Perkuliahan

HUBUNGAN INTERNASIONAL-UNIVERSITAS GADJAH MADA

Suatu hal yang setahun terakhir ini sangat memenuhi kepala saya bahkan sampai sekarang saat saya telah menjadi bagiannya. Perasaan yang benar-benar absurd menurut saya.
Saya tidak tahu mengapa saya tiba-tiba kehilangan passion saya di awal karir perkuliahan ini, entah bagaimana bisa. Mungkin karena saya belum mendapat sesuatu yang benar-benar menarik setelah masuk di dalamnya. Lingkungan sosial yang baru dan jauh berbeda memberikan efek yang lumayan pada kelabilan ini. Kini saya sedang mencoba menikmati tiap waktu dan kesempatan yang telah dianugerahkan Allah pada saya. Ini pilihan saya, saya harus mempertanggungjawabkannya, tidak hanya pada Allah tapi juga orang tua saya. Jadi tidak ada pilihan selain menjalani dan memberikan apa pun yang terbaik dari diri saya.
Yah, setidaknya, dua minggu di kampus saya telah berhasil menemukan beberapa orang yang bisa saya ajak diskusi serta cukup senasib-sepenanggungan. Selain itu, saya juga berhasil menemukan kakak tingkat yang cukup kece, pintar, dan menyenangkan. Walau hanya bisa untuk sekedar sedap dipandang, tapi itu benar-benar menjadi kegembiraan tersendiri. Hehe. Itu semua cukup lah untuk menghibur diri dari segala dampak culture shock yang saya temui di HI ini.


ps.berharap suatu saat bisa menjalin hubungan dengan pribadi yang menyenangkan, rame, tapi tetep pinter dan tentu saja kece seperti mas-masnya itu. :)

2 komentar:

  1. Semangaaaat Anti! Jangan lepas mimpimu lho ya, Bu Presiden Angkatan 2012. Hahahahahaha.

    Oh iya, Hi itu adalah segala tentang speaking, discussion, social interpretation, dan antusiasme akan perubahan global. Kalau kamu udah nguasai 3 dari 4 hal tsb, kamu bakal lancar banget di HI.

    Your friend,

    Doni :D

    BalasHapus
  2. Makasiiiih doni!:D belum nglepas sih don, cuma ngendur aja :( ayo km nyusul dan membimbingku :|

    Dan dari keempat itu belum ada yg aku kuasai sedih bgt -___-

    BalasHapus

leave a coment please :)